Friday, December 28, 2018

Tips Cara Membersihkan Virus Shortcut di Komputer dan Flashdisk

Tips Cara Membersihkan Virus Shortcut di Komputer
dan Flashdisk

Tips Cara Membersihkan Virus Shortcut di Komputer dan Flashdisk dan
mencegahnya agar tidak kembali lagi. Sebenarnya cara menghapus
virus shortcut ini tidaklah susah. Bahkan bisa dibilang untuk
menghilangkan virus yang mampu menginfeksi flasdisk secara cepat
ini tidak diperlukan keahlian khusus.
Virus Shorcut adalah salah satu virus paling sukses di tahun 2011
yang mampu menginfeksi jutaan komputer, karna virus ini dapat
menginfeksi file berformat DLL dan EXE yang merupakan program atau
berupa file system pada windows. Virus ini paling sering menginfeksi
komputer maupun laptop berwindows xp, tapi terkadang juga mampu
menginfeksi komputer windows 7 juga tapi hal ini jarang terjadi.
Nah, biar tidak bingung dan panik pada saat terserang virus shortcut ini
sobat bisa menampilkan file yang disembunyikan oleh virus ini dengan
sangat mudah. Silahkan coba tehnik berikut ini.
Cara menampilkan file yang disembunyikan oleh virus shortcut dan
menghilangkan dari komputer :
cara menampilkan file yg terhidden karena virus

cara menghilangkan virus shortcut
Sebelum membahas cara membersihkan virus shortcut, mari saya
beritahu 5 ciri-ciri dari virus shortcut itu sendiri diantaranya adalah:

1. Setelah menginfeksi komputer anda, dia akan membuat file induk
dengan nama database.mdb yang berada di folder MyDocuments.

2. Virus ini akan membuat file autorun.inf pada setiap drive dan folder
anda. dan biasanya menginfeksi komputer dari sebuah flashdisk.

3. Virus ini akan membuat file thumb.db (note: untuk thumbs.db pada
drive atau folder anda merupakan file cache dari komputer anda
yang asli. Jika thumb.db merupakan database dari virus. hati-hati
dengan perbedaan nama yang akan mengelabuhi anda.)

4. Untuk menjebak korban, virus ini akan membuat file microsoft.ink
dan extensi.ink disetiap folder drive. Jika anda mencoba untuk
meng-klik file tersebut maka langsung akan mengaktifkan virus
tersebut.

5. Periksa Task Manager anda apakah ada file wscript.exe yang
berjalan di system anda, jika ada matikan saja, karena dalam
keadaan normal tidak ada file wscript.exe.
Nah ini Cara menghilangkan virus dari Komputer / Laptop Kamu :
1. Gunakan antivirus. Fungsi dari antivirus ini adalah selain untuk
menghapus file yang terinfeksi oleh virus lain, juga sebagai
penangkal seandainya ada virus lain dari flashdisk lain. Saran saya
gunakan antivirus yang cukup baik. Bukan antivirus abal – abal.
Saya sarankan agar sobat menggunakan antivirus avast. Ada versi
free-nya, silahkan download dulu jika memang sobat belum punya.
2. Lakukan proses scanning. Lakukan proses scanning menyeluruh,
baik itu pada drive c, drive d, ataupun pada flashdisk yang
terinfeksi. Akan lebih baik jika sobat melakukan full scanning.
Tungu beberapa saat sampai proses scanning oleh antivirus te;ah
selesai. Selanjutnya akan ada laporan tentang beberapa virus yang
ditemukan. Dalam hal ini silahkan hapus semua virus yang ada.
Sekali lagi, tenang saja. File sobat tidak akan hilang. Karna virus
shortcut ini tidak menginfeksi file melainkan hanya
menyembunyikan filenya saja.
Sebenarnya tidak sulit untuk mengatasi virus shortcut ini (tergantung
sejauh mana virus ini menyebar), Hanya saja, terkadang membutuhkan
waktu yang cukup lama untuk melakukan Scanning virus. Sekarang
saya ingin membagikan tips cara menghilangkan virus shortcut di
Flashdisk.
cara menghapus virus shortcut dengan cmd
1. Buka Run dengan klik star>allprogram>accessoris>pilih RUN atau
bisa juga menggunakan kombinasi keyboard WINDOWS + R seperti
gambar di bawah ini
2. Ketikkan cmd lalau enter, seperti gambar dibawah ini.
3. Selanjutnya anda harus Masuk pada drive Flashdisk atau komputer
yang terinfeksi virus shortcut misalnya kita      terinfeksi pada drive
E dengan cara ketik E: lalu
enter.
4. Selanjutnya anda ketikkan attrib -s -r -h /s /d lalu anda tekan
enter.
5. Jika anda sudah melakukan langkah-langkah diatas maka file/
folder asli anda akan terlihat dan silakan hapus folder yang masih
shortcut maka akan terhapus secara permanen.
Dengan cara menghapus virus shortcut secara manual maka file yang
terhidden oleh virus Shortcut akan muncul kembali dan dengan cara
tersebut maka anda bisa mendelete folder Shortcut melalui Command
Prompt.
Tujuan saya sebenarnya adalah untuk mengetahui bagaimana cara
menghadapi virus shortcut ini. Banyak yang panik ketika flashdisk
teman – teman saya terkena virus ini dan akhirnya karna kepanikan
tersebut, flashdisknya di format ulang. Nah, sayang sekali kan?
padahal tanpa di format filenya masih bisa diselamatkan. Itu dia
alasannya kenapa saya membuat artikel ini.
Saya ucapkan terimakasih telah bersedia untuk membaca artikel tips
cara membersihkan virus shortcut ini sampai selesai. Silahkan di
share, siapa tau ada teman – teman sobat yang memiliki masalah
dengan virus shortcut ini.

No comments:

Post a Comment

pengobatan lama menikah belum punya anak

doa membuka aura wajah supaya awet muda dan bercahaya

doa membuka aura wajah supaya awet muda dan bercahaya

BISNIS 2018